Bagi pemula, mempelajari Seo atau search engine optimization merupakan hal yang cukup sulit untuk dilakukan. Tak sedikit orang yang rela mengeluarkan banyak uang agar bisa memahami cara penuh mengenai Seo. Namun, tahukah Anda bahwa saat ini sudah terdapat tips mempelajari SEO secara otodidak.
Meskipun terdengar tidak mungkin, namun nyatanya sudah banyak orang yang sudah berhasil mempelajari SEO secara sempurna dengan menggunakan cara ini. Jika Anda juga tertarik untuk mencoba, maka Anda harus memahami tips di bawah ini.
Contents
5 Tips Mempelajari SEO Secara Otodidak
Pada dasarnya, pengetahuan tentang SEO tidak selamanya hanya didapatkan melalui seminar atau kelas-kelas online. Sebab Anda pun juga bisa ahli dalam hal yang berkaitan dengan SEO dan hanya belajar secara mandiri atau otodidak. Untuk bisa mewujudkan hal tersebut, terdapat beberapa tips mempelajari SEO secara otodidak seperti:
Cari Panduan Berbahasa Indonesia
Jika mencari materi tentang search engine optimization di internet, tak sedikit website yang merekomendasikan materi dalam berbahasa Inggris. Namun jika Anda masih belum fasih dalam berbahasa Inggris, maka Anda bisa mencari panduan SEO dalam bahasa Indonesia.
Meskipun tidak sebanyak dalam versi bahasa Inggris, Anda akan tetap menemukan versi bahasa Indonesianya. Adapun materi ini bisa Anda dapatkan secara gratis di internet loh! Jangan sampai Anda melewati tips mempelajari SEO secara otodidak yang satu ini.
Baca juga: cara meningkatkan traffic YouTube dengan SEO
Pahami Istilah Dalam SEO
Salah satu tantangan terberat dalam mempelajari Seo yaitu terletak pada banyaknya istilah yang harus dipahami dan dihafalkan. Adapun istilah tersebut memiliki nama yang hampir mirip namun dengan makna yang berbeda-beda. Umumnya, istilah yang dipakai akan menggunakan bahasa Inggris atau singkatan dari bahasa Inggris.
Banyak orang yang lebih memilih untuk memahami istilah dalam SEO ini dalam versi bahasa Inggrisnya. Hal ini dikarenakan dianggap lebih mudah untuk diingat dan dipahami dibandingkan dalam versi bahasa Indonesia. Anda pun juga bisa menerapkan hal ini agar bisa cepat memahami istilah dalam SEO yang merupakan satu tips mempelajari SEO secara mandiri.
Manfaatkan Video Tentang SEO di Media Sosial
Saat ini, informasi seputar SEO bisa dengan mudah ditemukan di media sosial. Tidak sedikit orang yang memberi materi mengenai SEO dalam bentuk video yang bisa ditonton secara gratis. Anda bisa memanfaatkannya untuk mempelajari mengenai SEO lebih luas. Namun pastikan bahwa video tersebut berkualitas dan memberikan materi yang mudah dipahami.
Belilah Buku Panduan SEO
Jika Anda tidak terbiasa belajar dari media sosial, maka tips mempelajari SEO secara otodidak yang bisa Anda lakukan yaitu dengan membeli buku panduan SEO yang bisa Anda dapatkan di toko buku. Namun banyak pihak lebih menyarankan untuk mempelajarinya dari internet dikarenakan perkembangan informasinya yang lebih pesat.
Menerapkannya Secara Bertahap Pada Website
Setelah Anda sudah mempraktekkan beberapa tips di atas, maka langkah selanjutnya yang harus dilakukan yaitu menerapkan ilmu yang sudah didapatkan. Namun Anda harus menerapkan ilmu tersebut secara bertahap. Dengan begitu, maka Anda bisa melihat secara langsung perubahan yang terjadi saat Anda menerapkan cara-cara optimasi yang digunakan.
Pada dasarnya, mempelajari teknik-teknik SEO secara otodidak dari berbagai sumber tidak selamanya buruk. Anda bisa menerapkan beberapa tips mempelajari SEO secara otodidak yang sudah disebutkan di atas agar hasilnya lebih maksimal dan pengetahuan Anda mengenai SEO menjadi lebih luas.