Apakah Anda tahu apa itu game online among us? Dan bagaimana sih cara memainkannya? Jika belum Anda harus baca artikel ini sampai selesai karena setelah membacanya Anda akan menambah pengetahuan baru tentang game keluaran innersloth.

Ada banyak pecinta game online yang sudah tahu tentang among us ini karena menawarkan banyak keseruan dan gratis untuk Anda. Apalagi ditengah zaman yang serba modern seperti sekarang game among us ini bisa mengurangi kebosanan saat dirumah dan menambah relasi. 

Oleh karena itu, untuk lebih jelasnya simak ulasan dibawah ini agar Anda menjadi pemain expert di game among us.

Seputar Game Online Among Us

Untuk Anda yang belum tahu seputar Game online among us merupakan salah satu game yang dikembangkan oleh sebuah perusahaan Innersloth. Perusahaan yang mengembangkan game berbasis di Washington Ameria Serikat. 

READ  Tim Esport Profesional yang Ada Di Indonesia

Game yang dirilis sejak 15 juni 2018 ini telah dimainkan seluruh orang di dunia, baik pengguna smartphone atau iOS. Jadi inti dari permainan iini yaitu game yang akan membuat pemainnya menjadi teman atau pengkhianat. 

Baca juga: Kumpulan Game Esport Indonesia

Sebenarnya game ini serupa dengan game werewolf, yang mana pemain harus menebak siapa yang menjadi impostor di game itu. Sedangkan impostror sendiri sudah dipilih secara acak sebelum permainan dimulai, terdengar sederhana tapi seru banget. 

Apalagi untuk Anda yang senang dengan dunia FBI, Game online among us tidak semudah yang dibayangkan. Karena Anda dan tim harus menyusun strategi supaya impostor nya bisa segera ditemukan supaya tidak ada tim Anda yang mati. 

Tips Main Among Us Untuk Pemula

Setelah melihat apa definisi dan bagaimana game among us ada sampai saat ini, selanjutnya Anda juga harus tahu tips bermainnya. Apalagi buat Anda seorang pemula, harus tahu seputar tips dan cara bermain agar menang dan bisa menebak siapa impostor-nya.

READ  Fenomena olahraga e-sport

Pahami Dulu Fitur

Untuk pemula tentu Anda harus paham dulu seputar menu dan fitur apa saja yang tersedia didalam game. Ini menjadi cara pertama agar Anda bisa memenangkan permainan, pada awal permainan Anda harus memilih local atau online. 

 

Mode lokal  dipakai jika Anda ingin bermain dengan teman yang satu alamat Wifi, misal kalau Anda lagi ngumpul dikosan teman. Tapi tentu saja pilihan itu mengharuskan pemain Game online among us harus memiliki koneksi yang baik.

Bermain dengan Mode Online

Berhubungan dengan poin sebelumnya, Anda harus memilih mode online untuk memulai dan Anda harus paham tentang beberapa hal. Nanti Anda akan diberi 3 menu tambahan yaitu mode public, mode privat atau host. 

 

Host dipakai jika Anda menjadi master, jadi Anda bebas mau ngundang anggota siapa saja. Sedangkan untuk mode public dipakai untuk Anda yang malas membuat room sendiri jadi gabung dengan pemain lain.  Kalau private Anda hanya bisa bermain dengan orang pilihan.

READ  Inilah 4 pemain Naturalisasi Laga Timnas Indonesia vs Burundi

Cara Main Among Us 

Setelah melihat seperti apa tips untuk pemula yang ingin bermain Game online among us maka Anda juga harus tahu bagaimana cara memainkannya. Untuk lebih jelas berikut langkah-langkah untuk bermain game tersebut.

  • Pertama Anda harus pilih dulu menu utama yaitu local atau online yang bisa Anda lihat di tips diatas.
  • Kemudian kalau memilih online lanjurkan dengan pilih menu host, mode private atau mode public, pilih salah satu. 
  • Setelah itu permainan baru bisa dimulai dan memulai dalam satu ruangan. Sebelumnya Anda akan diberi tahu peran yang dimainkan.
  • Setelah diberi tahu apa peran Anda maka kunjungi ruangan yang ada dalam pesawat. 
  • Impostor harus pintar menyusun strategi untuk menyingkirkan crewmate.

Nah, itulah ulasan singkat seputar Game online among us yang mesti diketahui.