Pada era digital ini kebutuhan untuk memiliki video yang berkualitas akan semakin tinggi. Tapi jika menyerahkan tugas editing video kepada profesional tentu akan menambah biaya. Supaya Anda bisa mengedit video dengan mudah dan terjangkau, kini sudah tersedia beberapa website edit video online.

Berikut adalah website yang dapat Anda pilih untuk melakukan proses editing di berbagai keperluan mulai dari pemula hingga urusan bisnis.

Baca juga: smart tv murah harga 3 jutaan

HitPaw Online Video Editing ToolBox adalah solusi teratas untuk website editing karena sepenuhnya gratis untuk digunakan dan memiliki banyak fitur canggih seperti menghapus tanda air video, merekam layar, menghapus latar belakang dari gambar, mengompres video, memotong video, menggabungkan video, dll. 

  • WeVideo

WeVideo merupakan salah satu website edit yang populer di kalangan pembuat video. Mereka yang masih amatir atau yang sudah pro sekalipun menggunakan perangkat ini. We Video dapat digunakan di semua perangkat misalnya Windows, Mac, Chromebook, iOS juga Android. 

  • Video Toolbox

Rekomendasi berikutnya ialah Video Toolbox. Anda bisa mengedit file besar di sini. Anda bisa memproses file sampai 600 MB. Setelah dirasa jadi, Anda bsia mengkonversi hasil editing ke dalam beberapa format populer seperti AMV, ASF, MP4, 3GP, AVI, FLV, MKV, MOV, MPEG, VOB dan banyak lagi. Supaya video hasil editanmu tidak diklaim orang lain, Anda bisa menambahkan watermark ke videomu. 

  • Loopster

Loopster merupakan website editing yang cukup populer. Platform ini mudah dipakai pemula. Anda bisa mengedit video hingga nampak profesional. Platform ini menyediakan koleksi sound effect yang bervariasi. Dengan ini Anda bisa menambahkan effect agar videomu lebih menarik.

  • Kizoa

Website edit video online selanjutnya ialah Kizoa. Paltform ini dikenal luas karena memberikan fasilitas efek khusus dalam hal ukuran, durasi, waktu, posisi dan lain sebagainya. Anda juga bisa menambahkan fitur animasi ke dalam videomu. 

  • Animoto

Salah satu website yang dipakai oleh profesional baik untuk keperluan bisnis atau pun pribadi adalah animoto. Hasil edit di platform ini bisa diformat sesuai dengan ukuran yang direkomendasikan oleh Facebook, Instagram, atau Picasa. Animoto dilengkapi dengan koleksi musik. 

  • Wideo

Wideo disebut-sebut sebagai website editing yang cocok untuk kebutuhan video marketing. Selain itu juga cocok untuk proyek promosi produk atau branding perusahaan

  • PowToon

Rekomendasi website all-in-one ialah PowToon. Disebut all in one karena dapat digunakan untuk kepentingan pribadi, profesional, dan pendidikan. PowToon menyediakan Template siap pakai. Ada opsi fitur drag and drop sederhana. 

  • YouTube Creator Tools

Website populer saat ini ialah YouTube Creator Tools. Tools ini sangat berguna bagi para youtuber. Di sini, Anda bisa memanfaatkan fasilitas seperti Capture, Editor, Caption, Video Slide Show, hingga Audio Library. 

  • Magisto

Situs Magisto sepertinya akan cocok untuk Anda yang suka editing cepat. Magisto memiliki puluhan tampilan dan list musik yang siap untuk digabung dengan klip atau rekaman video Anda. Seteleh selesai mengedit, kamu juga bisa langsung mengupload hasil video itu ke media sosial.

  •  Clideo

Jika kamu butuh lebih banyak fitur editing maka Clideo adalah jawabannya. Clideo merupakan website edit video online yang dapat digunakan lewat PC atau smartphone. Fitur di Cildeo beragam mulai dari speed video, merge video, dan meme video editor.

READ  Game Jadul Yang Kini Dapat Dimainkan Secara Online

Demikian informasi mengenai website edit video online yang bisa disampaikan, semoga informasi diatas bermanfaat.